POSKOBERITA.COM, TAMBUN UTARA – Ratusan warga Banyumas yang berada di Kabupaten Bekasi, Sabtu (22/07) malam tumpah-ruah menyaksikan Pagelaran Wayang Kulit Semalam Suntuk bersama Ki Dalang Tejo Sutrisno dari Cilacap yang membawakan cerita Semar Mbangun Kahyangan. Acara yang diadakan di Taman Alamanda Karang Satria Tambun Utara ini juga dimeriahkan oleh pelawak Srimulat, Gogon dan kawan-kawan
Ketua Paguyuban Banyumasan Kabupaten Bekasi, Paryono mengatakan, Pagelaran Seni Budaya Banyumasan ini digelar dalam rangka Halal Bil Halal dan memperingati Milad Ke-1 Paguyuban Banyumasan sebagai wadah komunitas warga Banyumas yang berada di Kabupaten Bekasi.
“Kami sengaja menampilkan wayang kulit semalam suntuk untuk memberikan hiburan kepada masyarakat sekaligus sebagai ajang untuk mempererat silaturahmi antara warga Banyumas yang ada di Kabupaten Bekasi.” kata Paryono.
Paryono menambahkan, pada siang harinya acara Milad Ke-1 Paguyuban Banyumasan juga menampilkan Bazaar Sembako Murah dan kesenian kuda lumping serta banyak doorprize yang dibagikan ke pengunjung.
Sementara itu anggota Komisi III DPR RI, Daeng Muhammad yang juga sebagai Dewan Pembina Paguyuban Keluarga Besar Banyumasan Kabupaten Bekasi mengatakan, sepantasnya kita berikan apresiasi kepada komunitas-komunitas masyarakat yang dari berbagai daerah yang telah bersama-sama ikut membangun Kabupaten Bekasi.
“Kehadiran Paguyuban Banyumasan dan paguyuban masyarakat lainnya di Kabupaten Bekasi menjadi cermin kebhinekaan kita, bahwa Indonesia dibangun dari hal-hal terkecil yang dibangun menjadi satu dan menjadi sebuah kekuatan besar. Saya berharap warga Banyumas yang ada di Kabupaten Bekasi dapat terus memberikan kontribusi yang positif dan bersama-sama warga Bekasi yang lain turut membangun Kabupaten Bekasi.” ujar Daeng Muhammad. (Red)