Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi Gelar Lokakarya Guru Penggerak Untuk Wujudkan Generasi Unggul

POSKOBERITA.COM, KABUPATEN BEKASI – Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi Gelar Lokakarya 7 Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP) Kabupaten Bekasi ke-10 di SMK Dewantara Cikarang Pusat, Sabtu (26/10)

Kegiatan gelar panen karya bertema “Bersatu Dalam Keberagaman Menginspirasi Melalui Karya Pendidikan” tersebut dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi, Imam Faturochman dan dihadiri oleh Kepala KCD Wilayah III, Kepala BBGP Jawa Barat, Kepala Sekolah Se-Kabupaten Bekasi dan Calon Guru Penggerak (CGP) Se- Kabupaten Bekasi.

“Terimakasih kami ucapkan kepada Kementrian Pendidikan, Kepala KCd Wilayah 3, Kepala BBGP Provinsi Jawa Barat yang telah menggelar kegiatan Guru Penggerak dalam upaya mendorong perubahan pendidikan negeri ini kearah yang lebih baik,” Ungkap Imam Faturochman

Imam sapaan akrabnya menyampaikan program guru penggerak merupakan program strategis dalam mendukung terciptanya guru-guru terbaik bangsa.

“Program Guru Penggerak merupakan program yang mengupayakan terciptanya guru dan sekolah profesional untuk menjadikan dunia pendidikan yang bersinar,”Tuturnya

Masih sambung dia, kehadiran guru penggerak dapat menjadi pemimpin-pemimpin pendidikan dimasa depan yang mampu menciptakan generasi unggul.

“Dengan kehadiran guru penggerak kami berharap dapet terciptanya pemimpin-pemimpin pendidikan dimasa depan yang dapat menciptakan generasi unggul di Indonesia,”Pungkasnya. (adv)