Kasatlantas Metro Bekasi : Silahkan Rayakan Tahun Baru, Tetap Tertib Berkendara
POSKOBERITA.COM, BEKASI-Satlantas Polres Metro Bekasi AKBP Heru Purnomo menghimbau bagi masyarakat dalam menyambut tahun baru mengikuti prosedur yang telah ditetapkan dengan tertib berlalulintas.
“ Kita sebarkan pamphlet, leaflet termasuk juga penerangan-penerangan di mobil-mobil dikyasa, Agar masyarakat tertib berlalulintas dala perayaan tahun baru kali ini,” bebernya.
Masih kata Heru Purnomo, Masyarakat Bekasi ini, boleh kita merayakan malam tahun baru tetapi dengan harapan tetap menjaga keselamatan karena nyawa itu tidak ada cadangannya. Maka, kalau terjadi kecelakaan berkendara motor pasti cacat, artinya risikonya pasti ada. “Karena tidak mungkin namanya kulit melawan aspal pasti yang menang aspalnya,”tukas Heru.
Selain itu, dirinya berharap bergerak dari titik ke titik lain dengan cara konvoi maka ketertiban seperti menggunakan helm kemudian surat-surat lain tertib.
“kami juga bekerja sama dengan unit lain tentunya dengan Sabhara, dishub kemudian dengan binmas besok dan seterusnya itu merupakan bagian dari sinergitas kita dengan stakeholder atau pemangku kepentingan lainnya serasa itu saja,” tuturnya.
Dirinya mengatakan, median jalan yang sering digunakan orang untuk memutar arah yang tidak resmi akan diputus atau di tutup. ” Akan kita tutup tapi kita akan evaluasi dulu dampaknya sampai dimana jangan sampai kita tutup di titik a tiba-tiba juga ada trouble di titik b itu menjadi komitmen kita supaya kita mengevaluasi dulu baru kita melakukan tindakan,”bebernya.
Kasatlantas mengatakan titik focus pengamanan malam pergantian tahun Stadion Wibawa Mukti taman sehati.”Terutama di stadion wibawa Mukti, ya kalau nanti memang terjadi hal terkendala dengan kemacetan di travel sport itu kita urai, kalau tidak bisa, itu tadi yang ada kan penutupan dan seterusnya kita lakukan tindakan yang paling akhir di antara tindakan-tindakan lain,”kata Heru.(can)


