
POSKOBERITA.COM, CIBITUNG – Camat Cibitung H. Hasan Basri kukuhkan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat Kecamatan Cibitung tahun 2018 di halaman Kantor Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu, (15/8/2018) malam.
Camat Cibitung menyampaikan, Bahwa para anggota Paskibra yang berjumlah 45 orang dan tim marching band 60 orang itu merupakan pelajar dari SMA Negeri 1 Cibitung yang sebelumnya telah melakukan latihan dan seleksi untuk pemilihan yang terbaik.
“Kita kukuhkan hari ini, dan mereka nantinya sebagai Pengibar Bendera pusaka merah putih tanggal 17 Agustus di HUT RI ke -73 yang akan berlangsung di lapangan sepak bola Wanasari,” ucapnya.
Ia menjelaskan, 45 anggota Paskibra ini merupakan paling terbaik yang memenuhi syarat dari segala faktor, seperti disiplin, mental, dan yang paling utama yaitu kekuatan fisik.
“Ini akan menjadi pengalaman baru yang tidak akan terlupakan bagi mereka, dan mudah-mudahan pada peringatan HUT RI ke– 73 nanti berjalan lancar,” ujarnya.
Hasan Basri menuturkan, Dalam pelaksanaan tahun depan pihaknya akan melakukan kombinasi dalam pelaksanaan dan pemilihan pasukan Pengibar bendera dari SLTA sedrajat yang berada di wilayah Cibitung, untuk pemerataan anggota paskibra tersebut dan sehingga dapat mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
“Nanti Kita akan kordinasikan dan di kombinasikan dengan SLTA sederajat yang lain, biar terjadi silaturahim antar siswa, dan untuk menjaga persatuan dan kesatuan dengan yang lainnya,” harapnya.
Diketahui, dalam kesempatan itu turut dihadiri oleh Muspika, Purna Paskibra, tokoh masyarakat, dan turut hadir juga para orang tua anggota Paskibra Kecamatan Cibitung. (ane)