POSKOBERITA.COM, CIKARANG UTARA – KPU Kabupaten Bekasi, Kamis (9/2), mulai mendistribusikan logistik untuk keperluan Pilkada 15 Februari 2017 ke 23 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Tahap pertama pengiriman logistik didistribusikan ke 5 kecamatan dengan jumlah pemilih terbanyak.
“Logistik Pilkada 2017 mulai hari ini sudah kami distribusikan. Tahapannya dari KPU ke PPK yang berjumlah 23 kecamatan di Kabupaten Bekasi selama tiga hari. Setelah didistribusikan ke kecamatan, akan disortir terlebih dahulu dan pada H-3 didistribusikan ke masing-masing desa,” kata anggota KPU, Zaki Hilmi.
Kelima kecamatan yang masuk dalam tahapan pertama pendistribusian yaitu Tambun Selatan, Babelan, Cibitung, Cikarang Barat, dan Cikarang Utara.
“Jumlah tempat pemungutan suara di lima kecamatan itu berkisar di atas 400 TPS per kecamatan. Bahkan di Tambun Selatan jumlahnya mencapai 604 TPS. Untuk itu kenapa didahulukan karena untuk memberi waktu lebih bagi PPK untuk menyortir dan menyegel logistik, karena termasuk surat suara di dalamnya,” kata dia.
Zaki menambahkan, logistik yang didistribusikan itu meliputi surat suara, kotak suara, sampul, tinta, paku, tanda pengenal, templat surat suara braile, bilik suara, bantalan, stiker kotak suara, dan formulir (C1-C7 KWK berhologram).
Pendistribusian logistik dilakukan dengan pengamanan penuh kepolisian. Pada setiap pengiriman dikawal oleh tiga personel polisi bersenjata lengkap hingga sampai tingkat kecamatan. (Dim/halopilkada/Pb)